Partisipasi Pemilih Lampaui Batas Minimal
Jumat, 14 Januari 2011 – 10:20 WIB
Referendum tersebut dikotori dengan bentrokan antara anggota suku di Abyei, perbatasan Utara-Selatan, yang menewaskan sepuluh orang, Senin (10/1). Menteri Dalam Negeri Sudan Ibrahim Mohammed Ibrahim akan melakukan pertemuan dengan pemimpin suku Misseriya di Abyei setelah Gubernur Provinsi Kordofan, Sudan Selatan Ahmed Mohammed Harun melakukan kunjungan kontroversial ke sebuah distrik yang berada di bawa pengawasan PBB.
PBB menjadi target kritik oleh kelompok perlindungan HAM, karena menyediakan helikopter kepada Harun. Nama Harun masuk dalam daftar nama orang yang dicari oleh Pengadilan Kriminal Internasional atas dugaan melakukan kejahatan terhadap kemanusiaan, selama terjadi konflik di Darfur, Sudan Barat. (cak)