Parto Patrio Harus Menjalani Operasi, Mohon Doanya
Kamis, 25 April 2024 – 08:38 WIB
jpnn.com, JAKARTA - Komedian Parto Patrio tengah jadi perbincangan netizen di media sosial.
Sebab, dia dikabarkan dilarikan ke rumah sakit pada Selasa (23/4).
Kabar tersebut disampaikan oleh istri Parto, Diena Risty melalui akun miliknya di Instagram.
Dia memperlihatkan momen Parto terbaring di kasur saat dibawa ke rumah sakit dengan mobil ambulans.
Selanjutnya, Diena Risty mengungkap saat Parto tiba di rumah sakit dan dibawa tim medis.
Menurutnya, Parto Patrio harus menjalani operasi akibat penyakit yang diderita.
"Bismillah dilancarkan operasinya," ungkap Diena Risty, Rabu (24/4).
Akan tetapi, penyakit yang diderita Parto Patrio belum diketahui secara detail.