Pasangan Dilarikan ke Malaysia, Tunangan Lapor ke Polisi
Rabu, 13 April 2011 – 01:06 WIB
TEBING TINGGI - Berencana menikah tahun ini, Lena (17) malah dilarikan seorang wanita ke Malaysia, untuk menjadi tenaga kerja wanita (TKW) di negeri jiran . Persoalan muncul, karena orangtua Lena merasa tak pernah memberikan izin kepada gadis yang masih di bawah umur itu. Apalagi alamat putri mereka tak jelas rimbanya. Tak senang, kedua orangtuanya, Saiman (56) dan Sukarti (54), didampingi tunangan Lena, Budi (23), mengadu ke Mapolres Tebing Tinggi, Selasa, (12/4).
Dalam pengaduannya, kedua ortu dan tunangan Lena menuturkan, belum lama ini seorang wanita mengaku bernama Anum (35), berkenalan dengan Lena. Wanita yang menyebut dirinya tinggal di Jalan Pancing-Medan ini mengiming-imingi Lena pekerjaan sebagai TKW.
Tergiur, Lena yang tidak sempat menamatkan SMK III di Kota Tebing Tinggi ini setuju jadi TKW. Pada Minggu (10/4) dua hari lalu, Lena dijemput Anum. “Saat menjemput Lena, ketiga orang itu mengendarai mobil sedan warna hitam. Saat itu saya ada di rumah. Tetapi kehadiran mereka sangat cepat. Saya hanya sempat berkata, ‘Kok suka hati kalian saja membawa anakku ke Malaysia’. Tetapi larangan itu tidak digubris. Tanpa menjawab, mereka langsung membawa Lena pergi naik sedan itu,” kata Sukarti, ibu Lena kepada polisi.
Sukarti menjelaskan, memang sebelumnya Lena pernah bilang ingin bekerja di Malaysia. Karena kakaknya sudah tiga tahun di sana sebagai TKW di sebuah perusahaan konveksi. “Tetapi ayahnya tidak mengizinkan. Mungkin diam-diam dia mengurus sendiri proses keberangkatannya ke sana, makanya ia manut saja saat dijemput Anum dan ibunya Anum,” katanya.
TEBING TINGGI - Berencana menikah tahun ini, Lena (17) malah dilarikan seorang wanita ke Malaysia, untuk menjadi tenaga kerja wanita (TKW) di negeri
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
BERITA LAINNYA
- Kriminal
Diduga Dibunuh, IRT di Pekanbaru Ditemukan Tewas, Pelaku Diduga Kuat Orang Dekat
Rabu, 20 November 2024 – 17:49 WIB - Kriminal
Polda Kalsel Musnahkan Hampir 80 Kilo Barang Bukti Sabu-Sabu
Rabu, 20 November 2024 – 17:26 WIB - Kriminal
Bea Cukai & Pemkab Probolinggo Ekspose Hasil Operasi Pemberantasan Rokok Ilegal
Rabu, 20 November 2024 – 11:10 WIB - Kriminal
Polisi Ungkap Fakta soal Pelaku Carok di Sampang, Kapolri Beri Atensi
Rabu, 20 November 2024 – 08:23 WIB
BERITA TERPOPULER
- Kriminal
Diduga Dibunuh, IRT di Pekanbaru Ditemukan Tewas, Pelaku Diduga Kuat Orang Dekat
Rabu, 20 November 2024 – 17:49 WIB - Pilkada
Survei LSI Denny JA: Duet SEHATI di Makassar Berpotensi Tumbangkan MULIA
Rabu, 20 November 2024 – 16:22 WIB - Sepak Bola
Mengintip Peluang Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026, Seberapa Dekat?
Rabu, 20 November 2024 – 19:34 WIB - Jateng Terkini
Tragedi Longsor di Bruno Purworejo: Satu Korban Masih Hilang, Tiga Tewas
Rabu, 20 November 2024 – 19:20 WIB - All Sport
Tanpa Kekuatan Terbaik, TNI AL Bikin Kejutan Masuk Final Livoli Divisi Utama 2024
Rabu, 20 November 2024 – 19:45 WIB