Pasokan Cabai Kian Susut
Jumat, 07 Januari 2011 – 02:42 WIB
JAKARTA - Harga cabai masih melambung. Pasalnya, suplai cabai untuk konsumsi lokal terus menurun. Bahkan laporan pemantauan bahan pokok Kementerian Perdagangan (Kemendag) menunjukkan cabai masuk dalam komoditi yang mengalami tren kenaikan dengan perubahan harga tertinggi, yakni sekitar 1,85 persen tiap hari. Tingginya harga cabai direspons Kemendag dengan melakukan kunjungan ke pasar. Seperti di Pasar Tanah Tinggi Tangerang, cabai rawit merah dihargai Rp 65 ribu per kg dan cabai rawit hijau lebih rendah yakni RP 40 ribu per kg. Sedangkan cabai merah keriting hanya Rp 35 ribu per kg.
"Untuk mengantisipasi harga, kami mengintensifkan pemantauan dari sentral produksi dan distribusi," kata Sekretaris Direktorat Jenderal Perdagangan Dalam Negeri Kemendag Gunaryo di sela kunjungan di Pasar Tanah Tinggi Tangerang, Kamis (6/1).
Dikatakan, merangkaknya harga cabai karena makin seretnya suplai. Dia menjamin kalau suplai memadai maka harga tidak akan setingi sekarang. "Nah ini tergantung suplai. Dan, kita tidak bisa berbuat banyak. Bukan karena faktor spekulan, karena itu memang tidak ditemukan," urainya.
JAKARTA - Harga cabai masih melambung. Pasalnya, suplai cabai untuk konsumsi lokal terus menurun. Bahkan laporan pemantauan bahan pokok Kementerian
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
BERITA LAINNYA
- UMKM
Ini Cara Bea Cukai Dorong UMKM Naik Kelas di Pasuruan, Tanjungpinang, dan Jambi
Rabu, 20 November 2024 – 17:00 WIB - Pasar
Harga Minyak Goreng Meroket, Kemendag Akui Ada Kenaikan
Rabu, 20 November 2024 – 15:29 WIB - Properti
Berpengalaman 19 Tahun, Safira Group Wujudkan Hunian Impian di Solo Raya
Rabu, 20 November 2024 – 15:20 WIB - Makro
Begini Upaya Bea Cukai Memutus Rantai Peredaran Rokok Ilegal di 2 Wilayah Ini
Rabu, 20 November 2024 – 15:09 WIB
BERITA TERPOPULER
- Hukum
KPK Cecar Ipar Jokowi terkait Pengaturan Lelang di Kemenhub
Rabu, 20 November 2024 – 12:29 WIB - Pilkada
Anies Baswedan Berpose 3 Jari Bareng Pramono-Rano Karno
Rabu, 20 November 2024 – 12:56 WIB - Humaniora
Indo Barometer Bantah Lakukan Survei di Kolaka Utara yang Memenangkan Sumarling Majja–Timber
Rabu, 20 November 2024 – 12:57 WIB - Olahraga
Adam Alis Mengaku Betah di Persib, Berharap Dipermanenkan
Rabu, 20 November 2024 – 15:00 WIB - Pilkada
Survei LSI Denny JA: Duet SEHATI di Makassar Berpotensi Tumbangkan MULIA
Rabu, 20 November 2024 – 16:22 WIB