Patut Dicontoh, Bupati Tabanan Beri Pedagang Pasar Asuransi
jpnn.com - TABANAN – Bupati Tabanan Ni Putu Eka Wiryastuti memiliki cara tersendiri merayakan Hari Ibu yang jatuh Kamis (22/12).
Ni Putu mengajak puluhan ibu pedagang pasar dan ratusan anak yatim di Tabanan nonton bareng.
Selain itu, dia juga memberikan asuransi dan dana bantuan.
Kebetulan, momen Hari Ibu berdekatan dengan ulang tahun Ni Putu yang jatuh Rabu (21/12).
“Saya ingin berbagi kasih, berbagi hati di momen hari ulang tahun saya dan menjelang Hari Ibu bersama ibu-ibu pedagang pasar dan anak-anak yatim dengan mengajak mereka bersenang-senang," kata Eka di sela-sela menyambut rombongan nonton bareng di Cinema XXI, Level 21 Mall, Denpasar Barat, Rabu, (21/12).
Setelah nobar, bupati perempuan pertama di Bali itu me-launching program Dompet Peduli SKPD di Pemkab Tabab.
Dengan program itu, satu SKPD mengasuh dua sampai tiga anak.
Selain itu, SKPD juga menyumbangkan Rp 1 juta untuk anak-anak yang tidak mampu sehingga bisa melanjutkan pendidikan.