Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Patut Ditiru, Ratusan Polisi yang Awasi TPS Jalani Pemeriksaan Kesehatan

Jumat, 22 November 2024 – 20:53 WIB
Patut Ditiru, Ratusan Polisi yang Awasi TPS Jalani Pemeriksaan Kesehatan - JPNN.COM
Sidokkes Polres OKU melakukan pemeriksaan kesehatan anggota pengamanan TPS Pilkada 2024, Jumat. (ANTARA/Edo Purmana).

jpnn.com - BATURAJA - Langkah Kepolisian Resor (Polres) Ogan Komering Ulu (OKU), Sumatera Selatan menjelang pemungutan suara Pilkada 2024, patut untuk ditiru.

Polres OKU menggelar pemeriksaan kesehatan terhadap 217 personel pengamanan tempat pemungutan suara (TPS) Pilkada 2024 di wilayah itu.

"Mulai hari ini dilakukan pemeriksaan kesehatan bagi para personel pengamanan hingga proses Pilkada 2024 usai," ujar Kasi Humas Polres OKU Iptu Ibnu Holdon di Baturaja, Jumat (22/11).

Dia mengatakan pemeriksaan kesehatan yang dilakukan bertujuan untuk memastikan kondisi kesehatan personel pengamanan dalam keadaan prima saat melaksanakan tugasnya pada pelaksanaan pilkada di Kabupaten OKU.

Pemeriksaan kesehatan, sangat penting agar personel kepolisian dapat melaksanakan tugas dan tanggung jawab dengan baik dan lancar.

"Pemeriksaan kesehatan ini juga dilakukan untuk mendeteksi secara dini kondisi kesehatan para personel kepolisian, terutama yang terlibat dalam pengamanan TPS," katanya.

Adapun pemeriksaan kesehatan yang dilakukan oleh Seksi Kedokteran dan Kesehatan (Sidokkes) Polres OKU tersebut antara lain cek vital sign, pengukuran berat badan, pemeriksaan tekanan darah, gula darah, asam urat dan kolesterol.

"Berdasarkan hasil pemeriksaan terdapat lima orang anggota memiliki kelainan dan direkomendasikan untuk tidak terlibat pengamanan TPS," ucapnya.

Langkah Polres Ogan Komering Ulu (OKU) memeriksa kesehatan ratusan polisi yang bertugas di TPS patut ditiru.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News