PBB Usut Pembantaian Kadhafi
Gedung Putih Bahas Opsi Militer, Dubes AS Bertemu Oposisi LibyaKamis, 10 Maret 2011 – 06:05 WIB
Agence France-Presse (AFP) kemarin melaporkan bahwa 200 pejuang oposisi menyebar di perbukitan di antara Ras Lanuf dan Bin Jawad, sekitar 30 km ke arah barat. ’’Tentara pro-Kadhafi menduduki masjid dan sekolah di Bin Jawad,’’ kata Kolonel Masud Mohammed, komandan oposisi.
Dia menuturkan, empat serangan udara pesawat tempur Kadhafi menghantam area dekat Bin Jawad dini hari kemarin. Beberapa pejuang oposisi terluka.
Akibat gencarnya serangan itu, pasukan oposisi mundur dari medan tempur di sebelah timur. Lusinan kendaraan yang mengangkut pejuang oposisi mundur ke Ras Lanuf, kota di utara pantai Mediterania.
Pertempuran juga terjadi di Zawiyah, barat Tripoli. Tentara pro-Kadhafi mengepung kota tersebut. Tapi, para pejuang oposisi bertahan di pusat kota. Baku tembak terus terdengar. (AP/Rtr/AFP/dwi)