Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

PBNU Paling Banyak Hadir di Acara PPP Bukan di Partai Lain, Ada Apa?

Minggu, 27 Maret 2022 – 20:58 WIB
PBNU Paling Banyak Hadir di Acara PPP Bukan di Partai Lain, Ada Apa? - JPNN.COM
Dokumentasi - Ketua Umum PBNU Kiai Yahya Chalil Staquf. Foto: Dok. PBNU

Gus Yahya menyatakan sangat meneladani Kiai Hasyim Muzadi.

Menurutnya, Kiai Hasyim Muzadi merupakan kader yang paling lengkap berkhidmat bagi NU.

Karena sudah melewati semua jenjang kepengurusan, mulai dari tingkat ranting, cabang, wilayah hingga menjadi Ketua PBNU.

“Kiai Hayim Muzadi dalam kedudukannya sebagai Ketua Umum PBNU telah berhasil membangun konsolidasi yang lebih kuat di dalam jajaran NU seluruh Indonesia."

"Lebih istimewa lagi beliau melakukannya di tengah masa-masa pancaroba dan paling dinamis di sepuluh tahun pertama reformasi,” katanya.

Gus Yahya mengusulkan agar PPP ke depan menjadi partai Islam, ikut menyumbangkan khidmah bagi terwujudnya peradaban yang baru, damai dan adil berdasarkan akhlakul karimah.

Hal itu didasarkan atas penghormatan atas kesetaraan hak dan martabat di antara sesama manusia.

Itu semua merupakan substansi dari ajaran Islam.

Bukan di partai lain, Gus Yahya menyebut justru di acara PPP hadir PBNU paling banyak, ada apa?

Sumber ANTARA

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News