Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

PBSI Bekukan Pengprov Sumut, 18 Pengkab Protes Keras

Senin, 11 September 2017 – 20:30 WIB
PBSI Bekukan Pengprov Sumut, 18 Pengkab Protes Keras - JPNN.COM
18 pengkot/pengkab PBSI se-Sumut mendatangi KONI Pusat. Foto: Istimewa for JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Keputusan Pengurus Pusat Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PP PBSI) membekukan Pengurus Provinsi Sumatera Utara (Sumut) yang diketuai Johannes IW menimbulkan gejolak.

Sejumlah pengurus kota dan kabupaten PBSI di Sumut menolak keputusan organisasi yang dipimpin Wiranto itu.

Mereka meminta surat keputusan pembekuan dicabut karena berdampak pada dualisme kepengurusan.

Sebab, setelah pembekuan itu, PP PBSI membentuk pejabat sementara atau caretaker. 

Adapun sejumlah pengkot/pengkab yang menolak, antara lain, Deli Serdang, Simalungun, Pematangsiantar, Tapanuli Utara, Sibolga, Labuhan Batu, Pakpak Bharat, Padanglawas Selatan, dan Padangsidempuan.

Selain itu, masih ada Batu Bara, Tebingtinggi, Langkat, Serdang Bedagai, Tapanuli Selatan, Labura, Madina, Gunung Sitoli, dan Medan.

Mereka mendatangi kantor PP PBSI di Cipayung, Jakarta Timur, Senin (11/9).

Mereka juga menemui Ketua Umum KONI Pusat Tono Suratman dan meminta SK pembekuan itu dibatalkan.

Mereka meminta surat keputusan pembekuan dicabut karena berdampak pada dualisme kepengurusan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close