PDIP Sedang Berkuasa, Bu Mega Punya Pesan Penting untuk Kader Partainya
“Maka kalian harus mengontrol diri. Kunci utamanya adalah di pengendalian diri dan hati," tukasnya.
Megawati menegaskan bahwa dirinya juga pernah menjadi anggota DPR selama tiga periode pada masa Orde Baru. Megawati mengaku saat itu rajin turun ke bawah mengorganisasi rakyat meski berhadapan dengan tekanan politik pemerintahan Orba.
"Menurut saya gampang itu, tanpa main-main duit. Yang jelas saya selalu kula nuwun. Datang. Tentu saya bawa kopi dan gula, supaya tak menyusahkan karena rakyat sudah memberikan tempat. Tak perlu ada bakar-bakar duit," kata Megawati.
Putri Proklamator RI Bung Karno ini menganggap berbicara kepada rakyat sangat mudah. Rakyat, kata dia, hanya ingin dipandang sebagai manusia.
"Jadi kalau bicara memperjuangkan APBD, ya puaskan dulu rakyatmu, apa kebutuhannya dipenuhi," tambah Megawati.
Dalam kesempatan itu Megawati juga menegaskan bahwa dirinya tak akan membiarkan kader PDIP melakukan korupsi. Menurutnya, hukuman terhadap kader PDIP yang melakukan korupsi adalah pemecatan.
"Begitu ada diindikasikan, apalagi kalau sudah ditangkap, saya tak mau pikir panjang. Saya minta Sekjen agar segera dipecat. Jangan sampai nila setitik rusak susu sebelanga," tegas Megawati.
Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto pada kesempatan sama mengatakan, seluruh kader berlambang kepala banteng itu harus terus berupaya untuk menjadi lebih baik. k "Kami harus mengubah diri menjadi lebih baik sebelum mengubah masyarakat menjadi lebih baik, mengubah Indonesia menjadi lebih baik," kata Hasto.(tan/jpnn)