PDIP Verifikasi Berkas Ayu Azhari
Kamis, 14 Januari 2010 – 07:17 WIB
Dijelaskan Rudy, partainya sudah memiliki mekanisme baku dalam proses penjaringan balon di pilkada. PDIP juga sudah memiliki kriteria tersendiri terkait figur yang akan diusung. Adapun, proses yang tengah berlangsung yaitu tahapan verifikasi. Untuk verifikasi berkas balon bupati sudah dilakukan kemarin, sedang hari ini giliran verifikasi berkas balon wakil bupati.
Ayu Azhari resmi mendaftarkan diri menjadi calon Wakil Bupati Sukabumi berpasangan dengan calon Bupati Heriyanto. DPD PDIP belum memutuskan pasangan yang akan diusung. Pasalnya, masih ada pasangan lain yang mendaftar ke PDIP untuk memimpin Kabupaten Sukabumi. Keseriusan Ayu untuk bertarung di pilkada Sukabumi sempat diragukan lantaran Ayu sempat tidak hadir saat dipanggil DPC PDIP Sukabumi beberapa waktu lalu. Pengurus DPC PDIP Kabupaten Sukabumi, sempat mengultimatum akan mencoret Ayu Azhari dari daftar bakal calon. Kendati demikian, partai berlambang banteng moncong putih itu masih memberikan tenggat waktu kepada Ayu untuk mengikuti verifikasi.