Pedagang Diduga Pelaku Penculikan Anak-Anak
Jakius menambahkan, tidak ada larangan bagi siapa saja untuk berjualan.
Namun, pedagang juga harus mengetahui kondisi wilayah yang dikunjungi.
“Artinya kalau kondisi lagi tidak baik, harus waspada dan jangan main selonong saja,” imbuhnya.
Isu hoax tentang penculikan anak juga berdampak terhadap para pedagang keliling di Kabupaten Melawi.
Mereka selalu dicurigai. Kedatangan mereka juga sering dipertanyakan.
Bahkan, mereka sering mendapat perlakuan kurang bersahabat.
Hal tersebut sangat berdampak kepada penghasilan para pedagang.
“Memang tidak semua kampung yang kami datangi terpengaruh oleh isu penculikan anak. Namun tidak jarang setiap kami datang, para warga tampak waspada,” ungkap Is, salah satu pedagang.