Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Pedrosa Enggan Kehilangan Momentum

Rabu, 27 Agustus 2014 – 07:25 WIB
Pedrosa Enggan Kehilangan Momentum - JPNN.COM

SILVERSTONE - MotoGP Silverstone, Inggris, akhir pekan ini akan menjadi seri pertama yang akan menyambut juara baru, selain jagoan Repsol Honda, Marc Marquez sepanjang berlangsungnya musim 2014. Kemenangan Dani Pedrosa di Brno, Republik Ceko, telah mencatatkan rekor baru untuk Honda.
    
Saat ini, Honda memastikan diri sebagai tim terlama yang mampu mempertahankan kemenangan beruntun sejak kelas MotoGP diperkenalkan pada 2002. Meski Marquez gagal membukukan rekor sebagai rider pertama yang memenangkan 11 streak victory dalam satu musim, Honda tetap memegang rekor menang 100 persen sejauh ini.
    
Suntikan semangat dirasakan Pedrosa usai menghentikan rekor rekan setimnya di Ceko. Rider 27 tahun itu mengaku sudah tidak sabar ingin bertarung lagi di posisi terdepan akhir pekan ini.  

"Aku merasakan momentum yang baik saat ini setelah kemenangan di Brno. Ditambah lagi, hasil bagus di uji coba Senin (di Silverstone 25/8)," yakin rider mungil 158 sentimeter itu.
    
Tapi Pedrosa punya kenangan buruk di Silverstone tahun lalu. Dia kehilangan grip di lap-lap akhir dan tercecer keluar dari duel Marquez versus Lorenzo. Rider yang loyal di bawah bendera Repsol Honda itu akhirnya finis di podium terakhir.   

"Tahun lalu di Silverstone aku tereliminasi dari pertarungan Marc dan Jorge. Jadi tahun ini aku ingin memastikan tidak akan ketinggalan dari mereka," serunya seperti dilansir Crash.
       
Menurutnya, Silverstone adalah trek dengan karakter cepat dengan banyak pergantian arah membalap. Jadi rider harus menemukan keseimbangan set up baik di tikungan pelan ataupun cepat.   "Cuaca di Inggris juga gampang berubah, jadi kami harus mewaspadainya," jelasnya.
    
Tahun lalu,  Sirkuit Northamptonshire menjadi saksi duel paling sengit antara Marquez dan Jorge Lorenzo, Movistar-Yamaha. Pertarungan yang dimenangkan Lorenzo dengan selisih hanya kurang dari sepersepuluh detik.
    
Tentu musim ini, Marquez enggan kenangan itu terulang.  "Aku merasa bebanku sangat berkurang sekarang. Yang aku pikirkan saat ini adalah menjadi juara dunia, dan bukan memenangi setiap balapan,"   ujar rider Spaniard itu seperti dilansir Crash.
    
Marquez senang dengan hasil tes Senin (25/8) di Silverstone dan sejenak waktu beristirahat dari jadwal balap dua pekan lalu.   

"Tahun lalu, balapanku terpengaruh kecelakaaanku saat pemanasan. Jadi tahun ini aku berharap bisa fit dan bisa memberikan 100 persen kemampuanku saat balapan," tandasnya.  (cak)

 

SILVERSTONE - MotoGP Silverstone, Inggris, akhir pekan ini akan menjadi seri pertama yang akan menyambut juara baru, selain jagoan Repsol Honda,

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close