Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Pegawai PTPN Tewas Dibunuh, Pelaku Ngaku Dapat Bisikan Gaib

Rabu, 02 Januari 2019 – 23:33 WIB
Pegawai PTPN Tewas Dibunuh, Pelaku Ngaku Dapat Bisikan Gaib - JPNN.COM
Police Line. foto: ilustrasi for sumeks

jpnn.com, LANGKAT - Seorang Asisten Perkebunan Afdeling III PTPN 2 Kebun Sawit Hulu di Kecamatan Sawit Seberang, Kabupaten Langkat, Sumatera Utara tewas dibunuh di akhir tahun 2018.

Korban adalah Muhammad Iqbal Lubis, 26, dan pelakunya AS, 41, tak lain karyawan perkebunan setempat berstatus perjanjian kerja waktu tertentu (PKWT), Afdeling III.

Kepala Satuan Reserse dan Kriminal Polres Langkat AKP Juriadi Sembiring mengatakan pelaku telah menyerahkan diri ke Polsek Padang Tualang.

Pada mulanya tersangka AS ini membeli pisau seharga Rp 20.000, lalu sempat melaksanakan salat, namun seperti ada bisikan ditelinganya untuk menghabisi korban M Iqbal Lubis, yang sebelumnya juga didahului dengan minum tuak.

“Setibanya di Sawit Hulu pelaku mencari korban dan bertemu di depan kantor afdeling, guna menanyakan kenapa dirinya dibuat mangkir. Namun dijawab korban memang seperti itu aturannya,” ungkapnya.

Lalu tersangka menusukkan pisau yang dibelinya itu ke tubuh korbannya sebanyak empat kali yang mengenai bagian tangan, dada dan leher korban, menyebabkan korbannya langsung meninggal dunia di tempat kejadian.

Setelah membunuh korbannya tersangka lalu pergi ke warung dan bertemu saksi Manogu Simamora (mandor) yang sedang minum kopi, lalu pelaku meminta tolong untuk diserahkan ke Polsek Padang Tualang.

“Kini tersangka pelaku pembunuhan itu AS sedang diperiksa secara intensif untuk pengembangan kasusnya lebih lanjut oleh penyidik di Polsek Padang Tualang,” pungkasnya. (*/nin)

Seorang Asisten Perkebunan Afdeling III PTPN2 Kebun Sawit Hulu di Kecamatan Sawit Seberang, Kabupaten Langkat, Sumatera Utara tewas dibunuh di akhir tahun 2018.

Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close