Pekerja Bangunan Meregang Nyawa Tertimbun Tanah Longsor
jpnn.com, BENGKULU - Seorang pekerja bangunan bernama Imam Jauri warga Jalan Hibrida 10 Kota Bengkulu meregang nyawa lantaran tertimbun pondasi bangunan dan tanah longsor.
Peristiwa ini terjadi di kawasan Jalan Jenggalu Kelurahan Lingkar Barat, tepatnya di depan Tapak Jedah Kota Bengkulu, Rabu (14/9/2022).
Kronologi kejadian saat korban sedang bekerja membangun pondasi di salah satu rumah warga yang berada di lokasi.
Saat tengah menggali lubang untuk membuat pondasi, tiba-tiba tanah setinggi hampir 2 meter yang ada di atas korban runtuh.
Tak hanya tanah, bebatuan yang ada di atas juga longsor hingga menimpa korban. Hampir setengah badan hingga bagian dada korban tertimbun.
Korban kemudian berteriak minta tolong hingga beberapa rekan korban kemudian mencoba membantu korban.
"Mereka kerja berempat, kemudian terdengar minta tolong. Ternyata salah satu tukang tertimbun. Saya datang dan rekannya minta tolong dipanggilkan bantuan," sampai Abadi, salah satu saksi mata yang ada di lokasi.
Kejadian tersebut kemudian menjadi perhatian warga sekitar yang melintas di lokasi. Beberapa warga kemudian menghubungi pihak Damkar dan BPBD.