Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Pekerja Ini Lumpuh karena Kecelakaan Mobil, Kini Ia pun Terancam Dideportasi

Rabu, 05 Oktober 2022 – 23:18 WIB
Pekerja Ini Lumpuh karena Kecelakaan Mobil, Kini Ia pun Terancam Dideportasi - JPNN.COM
Eric Vavaki asal Kepulauan Solomon mengalami kecelakaan di Queensland namun menghadapi kemungkinan deportasi karena tidak memiliki tempat tinggal dan tidak punya penghasilan. (ABC News: Jemima Burt)

"Yang kami inginkan adalah diskusi dan akhirnya ia bisa diterima karena ia tidak punya tempat tinggal, dia tidak akan mendapatkan perawatan, atau mendapat dukungan," katanya.

"Tanpa tempat tinggal, tanpa makanan, bagaimana kita bisa memenuhi ketentuan lain dalam skema tersebut?"

Kemungkinan akan dideportasi

Pekan lalu, Eric sudah mendapatkan visa sementara di saat Departemen Dalam Negeri Australia mempertimbangkan permohonannya untuk mendapatkan status permanen.

Juru bicara Departemen Dalam Negeri mengatakan dalam sebuah pernyataan jika mereka tidak akan melakukan deportasi di saat proses permohonan berjalan.

Namun Eric yang segera harus meninggalkan rumah sakit besok tidak memiliki tempat tinggal.

Pengacaranya Andrew Whealey menyerukan adanya pihak berwenang bertindak untuk menanggapi masalah Eric.

"Orang ini memiliki tujuan hidup, memiliki ambisi, dan dia ingin tinggal di sini menjadi bagian dari Australia dan menjadi bagian dari komunitas," katanya.

"Dia memerlukan seseorang yang mengatakan 'ya orang ini layak mendapatkan bantuan untuk menemukan jalur baru bagi kehidupannya'."

Seorang pekerja asal Kepulauan Solomon terancam dideportasi dari Australia, setelah ia mengalami kecelakaan berat dan menyebabkan lumpuh serta tidak bisa bekerja lagi

Sumber ABC Indonesia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News