Pelajaran Penting bagi Para Diktator Arab
Minggu, 07 Agustus 2011 – 18:57 WIB
KAIRO - Persidangan Hosni Mubarak di pengadilan kriminal sementara yang berlangsung di Akademi Kepolisian, Kairo, mengundang perhatian dunia. Terutama, masyarakat di negara-negara Arab. Sebab, persidangan mantan penguasa di negeri sendiri tak pernah terjadi sebelumnya di Jazirah Arab. Zine El Abidine Ben Ali, eks presiden Tunisia yang jatuh gara-gara Revolusi Melati pada 14 Januari lalu, tidak menjalani sidang di negerinya. Tokoh 74 tahun yang kabur ke Arab Saudi setelah lengser itu bahkan belum pernah kembali menginjakkan kakinya di Tunisia. Sidang pun berjalan tanpa kehadirannya. Alhasil, dia dinyatakan bersalah dan divonis secara in absentia.
Evan Hill, jurnalis Al Jazeera English dari San Francisco, AS, menilai bahwa nasib Mubarak tak berbeda jauh dengan almarhum Saddam Hussein. Pria yang menjadi presiden dan diktator di Iraq selama 24 tahun itu menjalani sidang dan dieksekusi di negerinya sendiri. Tetapi, Saddam ditangkap setelah AS menginvasi Iraq. Tidak seperti Mubarak yang digulingkan oleh rakyatnya sendiri.
"Biasanya, para penguasa tiran Arab lengser lewat pergolakan, seperti revolusi di Tunisia dan Mesir. Tetapi, jarang ada yang disidang seperti Mubarak. Lazimnya, mereka kabur seperti Ben Ali atau mati di tangan oposisi," ujar Hill yang juga pendiri situs berita dan analisis politik Timur Tengah, The Majlis, tersebut.
KAIRO - Persidangan Hosni Mubarak di pengadilan kriminal sementara yang berlangsung di Akademi Kepolisian, Kairo, mengundang perhatian dunia. Terutama,
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
JPNN VIDEO
-
Tiga Ratu Dunia Meriahkan Grand Final Miss Teen Beauty Indonesia dan Indonesian Stars Search 2024
-
Menjelang Perayaan Natal, Discovery Ancol Persembahkan Chrismast Tree Lighting
-
Pertama Kali Bermain Film Horor, Rachel Vennya Ingin Keluar Dari Zona Nyaman
-
Salam Rancage Membuat Olahan Sampah Kertas Menjadi Produk Premium
-
Bentrok Ormas di Pekanbaru, Polda Jatim Buru Seluruh Pelaku | Reaction JPNN
BERITA LAINNYA
- Asia Oceania
Operasi Patkor Kastima 2024 Dimulai, Bea Cukai-JKDM Siap Jaga Kondusifitas Selat Malaka
Jumat, 22 November 2024 – 16:36 WIB - Eropa
Hari Martabat dan Kebebasan, Simbol Ketahanan dan Harapan Rakyat Ukraina
Jumat, 22 November 2024 – 11:59 WIB - Asia Oceania
Indonesia Merapat ke BRICS, Dubes Kamala Tegaskan Sikap Amerika
Rabu, 20 November 2024 – 18:02 WIB - Amerika
Ngebet Usir Imigran, Donald Trump Bakal Kerahkan Personel Militer
Selasa, 19 November 2024 – 12:33 WIB
BERITA TERPOPULER
- All Sport
Popsivo Polwan Datangkan Bintang Asal Turki Demi Proliga 2025
Selasa, 26 November 2024 – 00:02 WIB - Humaniora
Yorrys Raweyai: DPD Akan Mengawal Proses Pembangunan PIK 2 Tangerang
Selasa, 26 November 2024 – 00:19 WIB - Kesehatan
Atasi Sembelit dengan Menggunakan 10 Pengobatan Alami Ini
Selasa, 26 November 2024 – 02:01 WIB - Politik
Jokowi, Gibran, & Luthfi Akan Gunakan Hak Suaranya di Kota Solo
Selasa, 26 November 2024 – 02:20 WIB - ABC Indonesia
Dunia Hari Ini: Kelompok Sunni dan Syiah di Pakistan Sepakat Gencatan Senjata
Senin, 25 November 2024 – 23:54 WIB