Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Pelamar CPNS 2023 Bisa Manfaatkan Aplikasi Ini, Tersedia 4 Ribu Latihan Soal

Sabtu, 30 September 2023 – 13:12 WIB
Pelamar CPNS 2023 Bisa Manfaatkan Aplikasi Ini, Tersedia 4 Ribu Latihan Soal - JPNN.COM
Beberapa orang mengikuti bimbel CPNS dari aplikasi JadiASN. Foto: source for JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Pendaftaran CPNS 2023 masih berjalan dan akan ditutup pada 9 Oktober mendatang.

Sesuai jadwal yang dikeluarkan Badan Kepegawaian Negara (BKN), seleksi kompetensi dasar (SKD) CPNS dimulai 7 - 16 November.

Itu berarti masih ada waktu bagi pelamar untuk mempersiapkan diri menghadapi SKD CPNS dengan sistem computer assisted test (CAT) BKN.

CEO JadiASN Aditya Pratama Ghifary mengatakan sebelum mengikuti tes, peserta sebaiknya melakukan persiapan.

Ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk mempersiapkan diri mengikuti tes calon abdi negara ini.

Salah satu cara yang paling populer adalah mengikuti bimbingan belajar (bimbel).

"Dengan mengikuti bimbel, Anda akan mendapat materi latihan mengerjakan soal-soal, mendapatkan tips dan trik yang disampaikan oleh tutor berpengalaman," kata Aditya Pratama, Sabtu (30/9).

Salah satu platform bimbel online yang banyak digunakan ialah JadiASN.

Pelamar CPNS 2023 bisa memanfaatkan aplikasi ini, tersedia 4 ribu latihan soal yang kemungkinan besar muncul di tes SKD CPNS 2023

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News