Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Pelatih Persela Pusing Jelang Lawan Persipura

Minggu, 19 Mei 2019 – 12:16 WIB
Pelatih Persela Pusing Jelang Lawan Persipura - JPNN.COM
Pelatih Persela Lamongan Aji Santoso memprotes wasit. Foto: Persela Lamongan

Masalahnya, kondisi pemain asal Brasil itu masih kurang fit. Karena itu, Aji enggan mengambil risiko.

"Enggak mungkin saya paksakan," kata Aji, Sabtu (18/5).

Aji memang tak mau berjudi. Buktinya, Rafinha juga sama sekali tidak diturunkan dalam laga kontra Madura United meski masuk line up.

"Dia (Rafinha) tiga minggu tidak ikut latihan. Untuk pertandingan kedua (lawan Persipura), saya akan lihat lagi bagaimana kondisinya," terang mantan pelatih Arema FC itu. 

Kalaupun Rafinha tak bisa turun, Aji bakal menjajal beberapa skema baru.

"Kami akan rombak beberapa posisi. Kami harus segera cari alternatif," tambah pelatih 49 tahun itu.

Artinya, ada kemungkinan Aji akan menggunakan skema false nine. Dari lini tengah sejatinya ada beberapa pemain yang bisa diplot sebagai striker.

Di antaranya adalah gelandang serang Anis Nabar. (gus)

Persela Lamongan tidak bisa menurunkan striker asal Brasil Alex Dos Santos dalam laga kontra Persipura Jayapura pada lanjutan Liga 1 2019, Rabu (22/5).

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close