Peluang Persib Lolos 16 Besar ACL 2, David da Silva Siap Kerahkan Kemampuan Terbaik
jpnn.com, BANDUNG - Persib Bandung masih punya peluang terakhir untuk bisa lolos ke babak 16 besar AFC Champions League (ACL) 2. Mengalahkan Zhejiang FC pada pertandingan berikutnya adalah harga mati.
Partai penentu ini akan digelar di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung pada Kamis (5/12/2024).
Bertindak sebagai tuan rumah, Persib punya keuntungan yang bisa dimanfaatkan.
Striker andalan mereka yakni David da Silva pun perlahan sudah kembali di jalurnya. David mencetak gol keduanya di ACL 2 saat melawan Thai Port FC.
Cedera yang membekapnya, membuat David kesulitan mengembalikan taringnya. Namun kini, dia dipastikan sudah kembali dan memberi ancaman bagi lawan.
“Kami seharusnya bisa menang. Namun oke, yang paling penting saya bisa kembali dan membantu tim. Saya senang karena saya sudah mencoba dan itu berhasil,” kata David, Senin (2/12).
Menurut David, setiap tim di grup F masih punya peluang lolos ke babak knock-out.
“Sekarang kami sudah harus menatap ke depan untuk bertanding melawan tim Cina karena kami saat ini masih punya peluang. Kami masih punya satu persen peluang, selebihnya 99 persen itu ditentukan oleh takdir,” tuturnya.