Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Peluang Pesta Gol Lagi

Sabtu, 23 Oktober 2010 – 15:14 WIB
Peluang Pesta Gol Lagi - JPNN.COM

MADRID - Real Madrid sempat kesulitan mencetak gol ketika mengawali Liga Primera Spanyol musim ini, tapi fase itu telah berlalu. Faktanya, saat ini Los Blancos (julukan Real) menjadi tim yang paling produktif mencetak gol di Liga Primera. Selain tak terkalahkan di Liga Primera Spanyol musim ini, Real juga menjadi klub paling produktif dengan 16 gol dan hanya kebobolan tiga gol. Dari total gol itu, sepuluh gol di antaranya diceploskan Real dalam dua laga terakhir.

   

Mereka berpesta gol ketika melibas Deportivo La Coruna 6-1 (3/10) dan Malaga 4-1 (16/10). Akankah tim besutan Jose Mourinho tersebut akan kembali berpesta gol saat menjamu Racing Santander, dini hari nanti (siaran langsung TV One pukul 01.00 WIB). Bila menilik performa Iker Casillas dkk dalam beberapa laga terakhir, peluang mereka berpesta gol cukup besar. Buktinya, tim selevel AC Milan saja bisa mereka buat tidak berkutik dengan skor 2-0 pada laga ketiga fase grup Liga Champions (19/10).

   

Apalagi, Cristiano Ronaldo yang selama ini menjadi mesin gol Real sedang on fire. Winger asal Portugal itu mampu mengoleksi lima gol hanya dalam tiga laga terakhir. Padahal, gol-gol Real hanya tidak bertumpu pada Ronaldo seorang.

   

Mereka masih punya Gonzalo Higuain yang telah mengemas empat gol di Liga Primera. Kalau usaha Ronaldo dan Higuain mentok, masih ada Mesut Oezil dan Angel Di Maria yang kerap mengejutkan dari lini kedua Los Blancos. Entrenador Real Jose Mourinho mampu membentuk Real sebagai tim yang produktif di lini depan sekaligus memiliki pertahanan yang sangat sulit ditembus. "Segalanya berjalan dengan baik bagi kami sekarang ini," ungkap Ronaldo kepada AS.

MADRID - Real Madrid sempat kesulitan mencetak gol ketika mengawali Liga Primera Spanyol musim ini, tapi fase itu telah berlalu. Faktanya, saat ini

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close