Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Pemain Aruna dan Lidahnya Galang Dana untuk Warga Lombok

Jumat, 14 September 2018 – 18:52 WIB
Pemain Aruna dan Lidahnya Galang Dana untuk Warga Lombok - JPNN.COM
Salah satu adegan di film Aruna & Lidahnya buatan Palari Films. Foto: Palari Films

jpnn.com - FILM Aruna dan Lidahnya baru-baru ini mendedikasikan satu malam untuk penggalangan dana bagi korban bencana alam di Lombok.

Acara yang di kawasan Kemang itu dihadiri oleh segenap pemeran utama yaitu Dian Sastrowardoyo, Oka Antara, Hannah Al Rashid, dan Nicholas Saputra.

Malam penggalangan dana 'Charity for Lombok' diselenggarakan oleh Palari Films sebagai bentuk kepedulian dan kontribusi kami dari tim cast dan filmmakers.

"Kami berpikir bahwa setidaknya kami bisa melakukan sesuatu untuk korban gempa di Lombok," ujar Muhammad Zaidy selaku salah satu produser dari Palari Films dalam keterangan yang diterima jpnn.com, Jumat (14/9).

Untuk menggelar acara ini, tim produser Aruna dan Lidahnya bekerjasama dengan Waterhouse Project, sebuah yayasan non-profit yang fokus terhadap distribusi air bersih di daerah-daerah yang membutuhkan terutama di desa-desa kecil.

Yayasan ini sebelumnya telah aktif menyalurkan air bersih dan membantu beberapa daerah di Sumba.

Dian yang berperan sebagai Aruna mengatakan bahwa acara ini penting bagi dirinya dan segenap tim Aruna dan Lidahnya.

Dia mengatakan, sebagai warga negara Indonesia, harus merespons gempa dan melakukan apapun yang bisa dilakukan untuk membantu korban gempa di Lombok.

"Itu keluarga kita sendiri, sesama warga Indonesia, yang tinggal di situ. Sekecil apapun kontribusi berarti," ucap Dian Sastro.

Sekitar 40 juta rupiah terkumpul dari malam penggalangan dana tersebut. Penggalangan bantuan untuk Lombok tidak berhenti di sini.

Bersama Waterhouse project, mereka tetap menggalang dana melalui situs crowdfunding.

"Sekecil apapun kontribusi kita semoga bisa berdampak positif bagi Lombok. Peran serta teman-teman masih sangat dibutuhkan dalam proses recovery," ucapnya.

Bersama Waterhouse projectm pemain film Aruna dan Lidahnya juga tetap menggalang dana melalui situs crowdfunding.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News