Pemain Persebaya Diminta tak Terpaku Formasi
jpnn.com, SURABAYA - Persebaya Surabaya tampaknya sudah cocok dengan formasi 4-3-3.
Dalam beberapa pertandingan terakhir, formasi tersebut selalu dipilih oleh pelatih Angel Alfredo Vera.
Begitu juga ketika skuad Green Force berlatih di Lapangan Polda Jatim, kemarin sore.
Membagi pemain menjadi dua tim, keduanya menggunakan formasi tersebut. Alfredo lebih mengarahkan pemain untuk mengasah transisi dari menyerang ke bertahan.
Itu nampak ketika dia memberi batas ruang gerak pemain dengan menggunakan cone di setiap lini.
Jadi, pemain yang berada di lini belakang tidak bisa bergerak terlalu ke depan. Begitu juga dengan pemain tengah dan depan.
Tetapi, Alfredo membolehkan maksimal satu pemain dari setiap lini untuk keluar dari posnya jika memang dibutuhkan.
“Evaluasi tim pelatih, pemain harus disiplin untuk menjaga daerahnya. Latihan ini punya banyak manfaat. Selain pemain tetap berada di wilayahnya, mereka juga dilatih untuk membantu teman ketika sedang membawa bola. Kalau dibutuhkan, mereka juga bisa meninggalkan pos untuk merebut bola,” ungkap juru taktik 45 tahun itu.