Pemain Semen Padang Tak Kalah Moncer dari Arema FC
Di empat pertandingan yang sudah dijalani, Marcel Silva Sacramento, dkk tercatat sebagai tim paling produktif dengan membukukan 13 gol.
Tidak hanya itu, mereka juga tercatat sebagai tim yang gawangnya masih belum pernah kebobolan.
Dari 13 gol yang sudah diciptakan tersebut delapan gol diantaranya diciptakan oleh dua pemain, yaitu Marcel Silva Sacramento dan Vendry Mofu masing-masing empat gol.
Dua pemain inilah yang sepertinya akan kembali menjadi andalan Nilmaizar untuk bisa memetik kemenangan.
Bagaimana kerjasama satu dua antara pemain-pemain Kabau Sirah di 3/4 daerah pertahanan lawan seringkali mampu memecah lini pertahanan lawan.
Yang mungkin masi harus jadi perhatian Nil adalah masih tampaknya perbedaan kualitas antara tiga para pemain U-22 di timnya dengan pemain senior.
Meski tiga pemain muda yang dimiliki Semen Padang berposisi sebagai pemain lini serang. Tapi, belum satupun diantara ketiganya, yaitu Syamsul Bahri, Adi Nugroho, dan Kevin Ivander yang mampu menciptakan gol.
Bahkan, di laga babak 8 besar kontra Bhayangkara FC, permainan Kabau Sirah baru mulai menggigit ketika pemain-pemain senior seperti Irsyad Maulana, Riko Simanjuntak, dan Rudi masuk dari bangku cadangan di awal babak kedua.