Pembangunan Kampus PKTJ Diharapkan Rampung Dalam 3 Tahun
jpnn.com, JAKARTA - Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi meminta agar pembangunan Kampus Politeknik Keselamatan Transportasi Jalan (PKTJ) bisa diselesaikan dalam waktu tiga tahun.
Tujuannya agar semakin banyak tercipta insan transportasi yang berkeselamatan.
"Ini merupakan kampus kedua yang lebih besar dari kampus pertama. Saat ini progres pembangunan mencapai 30 persen. Saya minta paling lama tiga tahun harus sudah selesai," ujar Budi lewat siaran persnya.
Selain itu, Budi juga berpesan kepada dosen PKTJ agar terus bersemangat dalam mendidik taruna dan taruni.
"Diisi dengan program-program tercanggih dan InsyaAllah dengan pembangunan ini memberikan semangat bagi kami semua untuk mengkontribusikan kemampuan agar kami mampu menjadi insan transportasi yang terpuji," tutur Budi.
Ke depan, Budi berharap taruna taruni tidak hanya berasal dari Pulau Jawa, tetapi juga dari Indonesia Bagian Timur.
"Saya pesan kepada Kepala BPSDMP untuk memberikan kesempatan saudara-saudara kita yang di timur dan barat agar bisa sekolah di sini. Ini adalah milik Indonesia dan ini harus dicampaign, di mana Pemerintah Daerah harus ikut serta agar kita mempunyai ahli dalam bidang kualifikasi kendaraan yang bisa melakukan pengawasan," tandas dia.(chi/jpnn)