Pembukaan BEI Makin Tak Pasti
Sabtu, 11 Oktober 2008 – 10:10 WIB
Dia mengatakan, bursa saham di seluruh dunia tengah didera sentimen negatif. Pemerintah perlu melindungi perusahaan Indonesia yang tercatat di bursa dari kejatuhan harga saham yang lebih dalam. ''Kita tidak ingin perusahaan-perusahaan Indonesia yang listed menghadapi imbas yang tidak perlu hanya karena masalah sistemik krisis ini,'' ujarnya.
Pemerintah mencari waktu terbaik untuk membuka kembali perdagangan karena sentimen global tidak bisa seluruhnya dihindarkan. Pemerintah, emiten, broker, dan SRO (self regulatory organization) bersepakat menciptakan pasar modal yang relatif masih bisa dipercaya.