Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Pemenang Lomba Pesparani III Diumumkan Malam Ini, Siapa Juara Umum?

Selasa, 31 Oktober 2023 – 12:30 WIB
Pemenang Lomba Pesparani III Diumumkan Malam Ini, Siapa Juara Umum? - JPNN.COM
Rainy Tukan (tengah) bersama Elisabeth C Dasat (kiri) dan Tesalonika Dara Ivori dari Bidang Kesekretariatan Panitia Pesparani di Hotel Novotel, Mangga Dua Square, Senin (30/1) tengah malam masih beraktivitas untuk persiapan menjelang acara penutupan malam ini. Foto: Friederich Batari/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Ketua Umum Panitia Pesta Paduan Suara Gerejani (Pesparani) Katolik Tingkat Nasional III Sebastian Salang mengatakan semua perlombaan sudah selesai digelar pada Senin (30/10/2023).

“Pemenang untuk setiap cabang lomba dan juara umum Pesparani III akan diumumkan malam ini,” ujar Sebastian Salang di Jakarta, Selasa (31/10/2023) pagi.

Menurut Sebastian, acara penutupan Pesparani akan diawali dengan Misa Penutupan pada Pukul 15.30 WIB di Ancon Beacth City International Stadium, Jakarta.

Kemudian dilanjutkan serimonial penutupan pada Pukul 19.00 WIB.

Untuk itu, staf Sekretariat Panitia Pesparani sejak malam mempersiapkan berbagai hal termasuk dari sisi administrasi.

“Kami selama ini memberikan dukungan agar semua acara termasuk penutupan Pesparani dapat berjalan lancar,” kata Rainy Tukan selaku Bidang Kesekretariatn Panitia Pesparani III di Hotel Novotel, Jakarta, Selasa (31/10) dini hari.

Dua staf Kesekretariatan yang juga ikut bekerja hingga tengah malam adalah Elisabeth C Dasat dan Tesalonika Dara Ivori.

Terpisah, Ujung Simbolon dari Bidang Lomba Lembaga Pembinaan dan Pengembangan Pesparani Katolik Nasional (LP3KN) mengatakan pelaksanaan lomba pada Pesparani III ini sudah berjalan semuanya.

Ketua Umum Panitia Pesparani Katolik Tingkat Nasional III Sebastian Salang mengatakan pengumumkan pemenang lomba dilaksanakan pada malam ini.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News