Pemerintah Ajukan APBN-P 2010 Rp 50 Triliun
Kamis, 04 Februari 2010 – 23:31 WIB
Mengenai rencana pengajuan APBN-P ini sendiri, dikatakan oleh Menteri Keuangan Sri Mulyani, telah diajukan sesuai dengan perubahan asumsi pada masing-masing kementerian dan lembaga. Misalnya saja, kata Sri, perubahan harga minyak dunia, nilai tukar rupiah, suku bunga dan inflasi, yang akan berpengaruh pada sisi penerimaan negara, baik pajak ataupun APBN-P.
"Kita tetap akan prioritaskan penggunaan anggaran untuk hal yang benar-benar prioritas, sebagaimana yang diamanatkan undang-undang. Kita pasti akan seleksi ketat kegiatan," kata Sri pula.