Pemerintah Beri Lampu Hijau Dialog Nasional
Dialog nasional yang melibatkan para tokoh, baik tokoh agama, masyarakat, etnis dan sebagainya itu diharapkan bisa menjadi pemecah persoalan bangsa.
Sementara itu, Raja Salman memuji toleransi antarumat beragama di Indonesia. Menurut orang nomor satu di Arab Saudi itu, toleransi menjadi modal kuat untuk kemajuan bersama.
"Ya, Raja Salman memuji (toleransi antarumat beragama) Indonesia. Beliau menganggap Indonesia stabil karena ada semangat toleransi yang ditunjukkan antarumat beragama di Indonesia," ungkap Budi.
Budi menambahkan, Raja Salman sempat menyampaikan pesan umat beragama harus saling membantu.
"Katanya Raja Salman, di Saudi ada kebijakan untuk mendukung dialog antarumat beragama," tambah Budi.
Budi berharap, pemerintah juga membuat kebijakan seperti di Saudi yang mendukung dialog nasional.
Dengan begitu, dialog nasional tidak hanya digelar sekali lalu hilang.
"Kalau bisa, yang namanya dialog nasional, rembuk nasional, atau silaturahmi nasional dilakukan berkelanjutan. Tidak cuma sekali. Hari ini bahas apa, besok apa, besoknya lagi bahas apa lagi. Intinya harus dilakukan berkelanjutan agar silaturahmi para tokoh nasional juga semakin erat," pungkas Budi. (jos/jpnn)