Pemerintah Godog Besaran Kenaikan Gaji PNS
Jumat, 29 Mei 2009 – 18:54 WIB
Dia pun berharap usulan ini bisa disetujui menteri PAN demi kesejahteraan empat juta PNS di seluruh Indonesia. “Mudah-mudahan juga disetujui Departemen Keuangan karena kan harus disesuakan dengan keuangan negara juga.” Semangat meningkatkan kesejahteraan pegawai, lanjut Ramli, menjadi prioritas Menpan. Namun dia mengimbau, dengan kenaikan gaji PNS hendaknya dibarengi dengan peningkatan kinerja. Pegawai harus serba bisa dan lebih profesional.
“Kenaikan gaji PNS tiap tahun memang harapan dan cita-cita kita. Cuma harus profesional kerjanya. Yang berprestasi kita berikan reward, yang melanggar akan kita tindak tegas. Kalau pelanggarannya berat, PNS bersangkutan wajib diberikan sanksi tegas seperti pemecatan,” tuturnya. (esy/jpnn)