Pemerintah Khawatir Defisit Lebih dari 2 Persen
Jumat, 27 Mei 2011 – 17:53 WIB
"Kita inginnya, fiskal sehat itu rencana defisitnya 1,4 sampai 1,6 persen. Kita bisa tingkatkan lagi, untuk diarahkan pada program prioritas. Tapi semuanya masih dalam kajian tim," jelas Agus.
Jika defisit benar-benar melampaui target, maka yang harus diperhatikan kata Agus, adalah kewajiban mengalokasikan biaya pendidikan sebesar 20 persen dari APBN. Selain juga kesiapan fiskal guna menjaga BBM subsidi, agar tak melebihi kuota 38,6 juta kiloliter.
Sementara itu dari sisi inflasi, Menkeu mengungkapkan bahwa inflasi tahun 2011 diperkirakan mencapai 6 persen karena faktor global. Terutama karena kenaikan energi yang berpengaruh pada inflasi dalam negeri. Sedangkan target inflasi tahun 2012 berkisar antara 4,5 plus minus 1 persen. Sedangkan range tengahnya adalah 3,5-5 persen. "Nanti semuanya akan disampaikan Bapak Presiden saat menyampaikan RAPBN 2012 pada 17 Agustus 2011," ujar Agus pula. (afz/jpnn)