Pemerintah Siapkan Antisipasi Lonjakan Pemudik
JUmlah Pemudik Diperkirakan 15,5 jutaJumat, 27 Agustus 2010 – 17:55 WIB
JAKARTA — Angka pemudik pada arus mudik dan arus balik pada Idul Fitri 1431 Hijriyah kali ini diprediksi meningkat drastis. Secara keseluruhan, diperkirakan jumlah pemudik untuk seluruh pengguna moda transportasi meningkat 6,35 persen dari 14,6 juta di tahun 2009, menjadi 15,5 juta di tahun 2010.
Menteri koordinator bidang perekonomian Hatta Radjasa, menjelaskan, untuk angkutan jalan diprediksi jumlah pemudik meningkat dari 5,38 juta menjadi 5,43 juta. Sementara untuk angkutan Sungai dan Penyeberangan (SDP), meningkat dari 3,25 juta menjadi 3,69. Adapun pemudik pengguna angkutan kereta api diperkirakan meningkat dari 3,13 juta menjadi 3,18 juta. Sementara pemudik dengan angkutan laut meningkat dari 1,11 juta menjadi 1,24 juta, sedangkan angkutan udara meningkat dari 1,71 juta menjadi 1,97 juta.
"Seluruh moda (sarana transportasi) mengalami peningkatan. Yang luar biasa, jumlah pemudik yang menggunakan sepeda motor meningkat paling tinggi, mencapai 15 persen. Yakni dari 3,1 juta tahun 2009 menjadi 3,6 juta di 2010," papar Hatta di Jakarta, JUmat (27/8)
Lebih lanjut dijelaskannya, jumlah mobil pribadi yang akan digunakan untuk mudik juga meningkat 4,6 persen dari 1,31 juta di tahun 2009, menjadi 1,37 juta di tahun 2010. Sementara kapasitas seat (tempat duduk) seluruh moda meningkat dari 35,74 juta di tahun 2009, menjadi 36,01 juta di tahun 2010.
JAKARTA — Angka pemudik pada arus mudik dan arus balik pada Idul Fitri 1431 Hijriyah kali ini diprediksi meningkat drastis. Secara keseluruhan,
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
BERITA LAINNYA
- Makro
Kebijakan Perdagangan Karbon Indonesia di COP 29 Dinilai Bermasalah
Minggu, 24 November 2024 – 00:05 WIB - Makro
Bea Cukai Parepare Musnahkan Barang Ilegal Senilai Lebih Rp 2,25 Miliar, Terbanyak Rokok
Sabtu, 23 November 2024 – 15:54 WIB - Makro
AS Optimistis Kembangkan Kerja Sama Ekonomi dengan Pemerintahan Baru
Sabtu, 23 November 2024 – 10:53 WIB - Industri
Tali Qrope dan Selang Spring Hose Jadi Sorotan di INAMARINE 2024
Sabtu, 23 November 2024 – 10:43 WIB
BERITA TERPOPULER
- Hukum
AKP Dadang Iskandar Pembunuh Kasat Reskrim Polres Solok Selatan Terancam Dihukum Mati
Minggu, 24 November 2024 – 00:01 WIB - Pilkada
Survei Publicsensum: Elektabilitas Isran-Hadi Makin Moncer di Pilkada Kaltim
Minggu, 24 November 2024 – 00:50 WIB - Pilkada
Puluhan Sukarelawan Pramono-Rano Deklarasi Dukung Ridwan Kamil-Suswono di Kampanye Akbar
Minggu, 24 November 2024 – 00:42 WIB - Politik
Detik-Detik Masa Kampanye Usai, Pandawa Lima Deklarasi Dukung Respati-Astrid
Sabtu, 23 November 2024 – 23:30 WIB - Pilkada
Survei Poltracking: Agustiar Sabran-Edy Pratowo Diprediksi Menang Pilgub Kalteng 2024
Sabtu, 23 November 2024 – 23:30 WIB