Pemkab Dompu Distribusikan Benih Jagung
"Jagung langsung diturunkan melalui pengurus kelompok tani. Benih ssudah diperiksa BPSP Balai Pemeriksa Sertifikat Benih untuk mengetahui masa berlaku layak atau tidak," ungkap Hidayat.
Ketua Kelompok Tani Tolo Lenti, Desa Tolokalo, Kecamatan Kempo Ketut Arse menyatakan merasa senang adanya bantuan subsidi benih jagung dari Kementerian Pertanian.
Dengan bantuan benih jagung tersebut, kata dia, pihaknya bisa mencukupi kebutuhan anggota kelompok tani jagung.
"Bantuan benih yang berkualitas petani akan meningkatkan produktivitasnya sembilan ton per hektare meningkat 12 ton per hektare," kata dia.
Sementara Penyuluh Pertanian Lapangan (PPL) Desa Tolokalo Kecamatan Kempo Kabupaten Dompu Ruslan menegaskan sebagai mitra dan pendamping kelompok tani, dengan adanya benih bantuan pemerintah semua anggota terakomodir mendapatkan bantuan sesuai dengan luas lahannya.
Dia berpesan secara teknis sebelum melihat dulu labelnya masa berlakunya, jangan sampai labelnya kadaluarsa karena akan mempengaruhi pertumbuhan jagung.
"Petani juga harus mengikuti anjuran teknis bagaimana pengolahan lahan yang benar, jarak tanam dan pemberian pupuk yang berimbang sesuai yang direkomendasikan," katanya.
Kepala Badan Penyuluhan dan Pengembangan SDM Pertanian Kementan (BPPSDMP) Dedi Nursyamsi mengatakan penangkaran benih padi vital untuk pemberdayaan dan kemandirian petani agar berdaya saing.