Pemkot Ambon Janji Sukseskan Perkemahan Wirakarya
Senin, 19 September 2011 – 06:11 WIB
Perkemahan wirakarya Nasional Pramuka Perguraun Tinggi Islam se-Indonesia ke X dilaksanankan 21-30 November 2011. Perkemahan dipusatkan di bumi Perkemahan Pramuka AL MULK, Racana IAIN Ambon, Desa Batu Merah, Kecamatan Sirimau, Kota Ambon. Kegiatan diikuti 2.500 Pramuka Penegak dan Pandega yang berasal dari Ambalan dan racana di kampus perguruan tinggi islam se-Indonesia. “Perkemahan ini akan bercirikan pengamalan tridharma perguruan tinggi, serta pengejawantahan satya dan dharma pramuka dalam bentuk kegiatan bhakti kepada masyarakat, agama dan negara dalam suasana kreatif, edukatif di alam terbuka yang dikemas dalam kegiatan perkemahan,” jelasnya.
Djubaedy berharap, Perkemahan Wirakarya Pramuka Nasional perguruan tinggi islam ini dapat memberikan motivasi guna meningkatkan ketakwaan kepada Allah SWT, Tuhan Yang Maha Esa, meningkatkan pendidikan karakter sebagai pilar kebangkitan bangsa untuk meraih prestasi dan menjunjung tinggi budi pekerti. Selain itu, kegiatan ini untuk membina tali persaudaraan dan ikut serta membangun jati diri bangsa, mengembangkan mental, fisik, pengetahuan, jiwa kepemimpinan dan kepercayaan diri, rasa tanggungjawab terhadap diri sendiri, masyarakat bangsa dan Negara. “Menambah pengalaman, ketrampilan dan pengalaman satya dan darma serta ikut membangun masyarakat,” imbuhnya. (fas)