Pemkot Minta Kembali Satwa KBS
Selasa, 18 Maret 2014 – 04:19 WIB
SURABAYA - Pemkot terus memelototi perjanjian pertukaran satwa antara Kebun Binatang Surabaya (KBS) dan enam lembaga lain. Bila berdasar kajian ada kajian ditemukan pelanggaran, maka pemkot akan meminta kembali sekitar 400 satwa yang sudah dikirim ke berbagai daerah tersebut.
Bila menyalahi norma yang berlaku, pemkot akan meminta kembali satwa yang telah terkirim itu. Namun, sebelum menarik satwa tersebut, pihaknya akan membicarakan persoalan tersebut dengan Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Jatim dan Kementrian Kehutanan. "Apakah itu bisa dilakukan," terangnya.
Yang pasti, kata dia, perjanjian pertukaran satwa tersebut tak akan dilanjutkan kembali. Kendatipun, klausul dalam perjanjian tersebut belum dilaksanakan sepenuhnya.