Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Pemuda Katolik Diminta Terlibat Membangun Desa

Kamis, 21 April 2016 – 02:17 WIB
Pemuda Katolik Diminta Terlibat Membangun Desa - JPNN.COM
Ketua Umum Pengurus Pemuda Katolik dr. Karolin Margret Natasa bersama pembicara Seminar pada Rakernas Pemuda Katolik di Nanga Bulik, Kabupaten Lamandau, Kalteng. FOTO: Friederich Batari/JPNN.com

jpnn.com - LAMANDAU – Staf Ahli Menteri Bidang Politik Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) Yuni Poerwanti meminta Pemuda Katolik untuk terlibat membangun desa. Ia juga meminta peran aktif Pemuda Katolik untuk mewujudkan desa yang bersih dari narkoba.

Hal tersebut disampaikan Yuni Poerwanti dalam sambutannya mewakili Menpora pada acara pembukaan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Pemuda Katolik di Nanga Bulik, Kabupaten Lamandau, Provinsi Kalimantan Tengah, Rabu (20/4).

Sementara itu, Ketua Umum Pengurus Pemuda Katolik dr. Karolin Margret Natasa mengatakan Rakerna kali ini mengangkat tema “Menghadirkan Peran Pemuda yang Terampil di Tengah Umat dan Masyarakat Berbasis Desa Berdasarkan Pancasila.”

Karolin menjelaskan pelaksanaan Rakernas yang digelar di desa ini dimaksudkan untuk mendorong kesadaran para kader Pemuda Katolik untuk melihat langsung situasi sosial masyarakat desa termasuk pembangunan di desa. Pemuda Katolik juga mengajak seluruh komponen bangsa utamanya pemerintah agar mendorong program pemberdayaan masyarakat desa.

“Desa harus menjadi prioritas pembangunan karena desa sebagai benteng Pancasila,” tegas Karolin.(fri/jpnn)

LAMANDAU – Staf Ahli Menteri Bidang Politik Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) Yuni Poerwanti meminta Pemuda Katolik untuk terlibat

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close