Pemudik Diperkirakan 16 Juta Orang
Senin, 31 Agustus 2009 – 14:58 WIB
Diperkirakan penurunan pemudik ini dikarenakan sebagian warga ingin berlebaran di tempatnya masing-masing. Menurut Menhub, pemudik sebagian besar akan menggunakan jalur darat yang diperkirakan sekitar 6,59 juta orang. Sedangkan kereta api diprediksi mencapai 3,256 juta orang,jasa angkutan laut mencapai sekitar 1,118 juta orang, menggunakan angkutan sungai dan pulau (ASDP) sekitar 3,65 juta orang, dan pemudik melalui angkutan udara sekitar 1,63 juta orang.
"Untuk persiapannya sendiri kita tengah melakukan persiapan sarana dan prasarana khususnya jalur darat dan lintasan kereta api. Kita targetkan selesai pada H-10 Lebaran semua sudah selesai dan siap," terang Jusman. (mas/JPNN)