Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Pencak Silat Bisa Jadi Lumbung Emas

Rabu, 17 September 2008 – 13:02 WIB
Pencak Silat Bisa Jadi Lumbung Emas - JPNN.COM
”Dengan kualitas atlet itu, KON (Komite Olahraga Nasional) memberikan target kepada kami agar bisa meraih empat medali emas. Sedangkan bagi kami, atlet-atlet kami minta untuk berupaya sebaik mungkin berprestasi,” tutur Oyong Karmayudha, salah seorang pengurus IPSI yang juga ketua panpel pencak silat pantai, Selasa (16/9).

Selain itu, pemilihan delapan nomor digelar adalah karena pertimbangan kemungkinan bisa mendapat emas. Sehingga, dengan kondisi itu memang diharapkan tercipta prestasi terbaik dari pencak silat. ”Memang kondisinya begitu. Mudah-mudahan bisa tercapai,” tutur Oyong.

Dia menjelaskan bahwa peserta pencak silat di ajang ABG sementara ini sudah tujuh negara. Mereka adalah Malaysia, Singapura, Brunei Darussalam, Thailand, Vietnam, Filipina, dan Indonesia. ”Kami masih menanti kepastian dari Jepang dan Uzbekistan,” bebernya.

Sedangkan untuk teknis pertandingan, Oyong menjelaskan bahwa atlet diperbolehkan memakai kaca mata yang biasa digunakan atlet voli pantai. Itu diperbolehkan untuk menghindari kemungkinan terkena pasir. ”Hanya, atlet-atlet kami tampaknya tidak nyaman dengan itu dan kami biasakan untuk tidak memakai kaca mata memang,” jelas Oyong. (pen/vem/ado)

JAKARTA – Tidak banyak cabang olahraga (cabor) yang bisa menjadi tumpuan Indonesia mengumpulkan banyak medali emas di ajang Asian Beach Games

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA