Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Pendaftar SNMPTN Overload, Minta Tambah Ruang

Rabu, 25 Mei 2011 – 10:36 WIB
Pendaftar SNMPTN Overload, Minta Tambah Ruang - JPNN.COM
"Soal jadi tuang rumah penyelenggara seleksi untuk jurusan IPC, kami telah menyiapkan semuanya. Baik dari fasilitas, sarana, keamanan dan lain sebagainya,’’ katanya.

UM sendiri pada tahun ini daya tampungnya 5.168. Terbagi pada jalur tulis sebesar 1.727 dan Seleksi Nasional Jalur Undangan 1.397.  Sementara itu dengan semakin dekatnya pelaksanaan tes SNMPTN, penjualan soal-soal persiapan ujian PTN, mulai kebanjiran order. Terutama mereka yang berjualan di sekitar kampus.

Rico Titisanu, salah seorang penjual soal mengaku, tahun lalu dia mampu meraup untung hingga Rp 1,5 juta. Tahun ini, diprediksi keuntungan akan meningkat. ‘’Tahun ini, rata-rata sehari bisa dapat Rp 40 – 50 ribu bersih. Rencananya saya akan berjualan hingga 30 Mei mendatang, karena tanggal 31 kan sudah mulai ujian,’’ papar Rico.

Soal-soal itu sendiri, jelas Rico, didapatkan dari soal SNMPTN tahun lalu yang difotokopi ulang. Fotokopi itu dijual Rp 5 ribu. Sedangkan buku panduan SNMPTN dijual seharga Rp 35 ribu.

’’Saya sendiri masih mahasiswa. Saya berjualan ini mengambil peluang usaha musiman sambil nunggu ujian skripsi dan wisuda. Usaha ini saya lakukan dengan teman-teman setiap musim pendaftaran ujian masuk perguruan tinggi negeri karena peminat dan hasilnya juga lumayan,’’ pungkas Rico kepada Malang Post. (oci/mg-2/avi)

MALANG - Pendaftar Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) 2011 ini, meningkat jumlahnya dibandingkan 2010 lalu. Akibatnya panitia

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News