Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Pengadilan Italia Putuskan Ponsel Sebabkan Tumor

Jumat, 19 Oktober 2012 – 11:00 WIB
Pengadilan Italia Putuskan Ponsel Sebabkan Tumor - JPNN.COM
Ilustrasi : The SUN
MAHKAMAH Agung Italia di Roma memutuskan bahwa telpon seluler (ponsel) ataupun telpon tanpa kabel bisa menyebabkan tumor otak. Putusan itu berdasarkan tumor otak yang diderita pengusaha Italia, Innocente Marcolini.

Diberitakan The SUN, Kamis (18/10) pria berusia 60 tahun itu jatuh sakit setelah menggunakan ponsel hingga enam jam sehari selama 12 tahun. Pengadilan di negeri pizza itu pun menyalahkan ponsel yang digunakan Marcolini sebagai penyebab tumor otak.

Marcolini didiagnosa terkena tumor otak setelah mengeluh nyeri kepala dan dagu. Kemarin (18/10), pengadilan Italia menyatakan, ada hubungan sebab-akibat antara ponsel dengan pertumbuhan tumor.

Marcolini mengatakan bahwa putusan itu penting bagi setiap orang. "Saya ingin masalah ini menjadi  hal umum karena masih banyak orang tidak tahu risikonya," ucapnya.

MAHKAMAH Agung Italia di Roma memutuskan bahwa telpon seluler (ponsel) ataupun telpon tanpa kabel bisa menyebabkan tumor otak. Putusan itu berdasarkan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close