Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Pengamat Apresiasi Keberhasilan Arinal Djunaidi Selama Menjabat Gubernur Lampung

Jumat, 16 Agustus 2024 – 01:15 WIB
Pengamat Apresiasi Keberhasilan Arinal Djunaidi Selama Menjabat Gubernur Lampung - JPNN.COM
Arinal Djunaidi. Foto: Dok. JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Pengamat politik dari Universitas Lampung (Unila) Robi Cahyadi mengatakan kinerja Arinal Djunaidi setelah lima tahun memimpin Provinsi Lampung telah terbukti membawa perubahan ke arah yang lebih baik dengan sederet prestasi yang cemerlang, baik di tingkat lokal maupun nasional.

Menurut Robi, salah satu pencapaian paling menonjol adalah keberhasilan Arinal dalam mendongkrak ekonomi mandiri kerakyatan melalui pengembangan 277 Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) menjadi lokomotif pembangunan desa untuk meningkatkan ekonomi kerakyatan di Provinsi Lampung.

"Ini adalah langkah yang sangat baik dan memang seharusnya menjadi prioritas, karena pembangunan harus dimulai dari level terkecil, yaitu desa," kata Robi, dalam keterangannya, Kamis (15/8/2024).

Menurut Robi, keberhasilan membangun ekonomi mandiri berbasis kerakyatan dari desa ini tentu menjadi catatan positif bagi Arinal. Pasalnya, dari situ secara linear telah mengangkat desa yang tertinggal atau terisolir bertransformasi menjadi desa mandiri yang dapat mengangkat kesejahteraan masyarakat.

"Jika jumlah desa mandiri lebih banyak dibandingkan dengan desa tertinggal atau terisolir, maka pemerintah telah berhasil. Desa adalah ujung tombak pembangunan daerah. Desa yang mandiri berarti Provinsi Lampung telah berhasil membangun. BUMDes ini bahkan bisa menjadi tema utama dalam kampanye," tambahnya.

Sebagai petahana yang berhasil dalam kepemimpinannya, kata Robi, hal itu akan sangat menguntungkan Arinal. Sebab, memiliki keunggulan dibandingkan kandidat lain, ditambah dengan modal popularitas yang sudah tinggi sehingga berdampak pada peningkatan elektabilitas.

Saat ini, lanjut Robi, selain dengan modal keberhasilan sebagai petahana, Arinal juga harus memastikan dukungan politik dari partai koalisi untuk kembali berlayar.

"Tentu saja, sebagai petahana, Arinal adalah kandidat kuat, dengan catatan jika berhasil mendapatkan dukungan partai politik," jelasnya.

Pengamat politik dari Universitas Lampung Robi Cahyadi mengatakan kinerja Arinal Djunaidi setelah lima tahun memimpin Provinsi Lampung telah terbukti baik.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA