Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Pengamat Soroti Upaya Pemerintah Atasi Masalah Papua, Begini Katanya

Kamis, 03 Agustus 2023 – 21:22 WIB
Pengamat Soroti Upaya Pemerintah Atasi Masalah Papua, Begini Katanya - JPNN.COM
Wakil Presiden RI Ma’ruf Amin menyerahkan Bansos dan KUR bagi OAP di Institute Pertambangan Nemangkawi, Timika. Foto: source for JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Pengamat muda sekaligus Ketua Umum Milenial Muslim Bersatu (MMB) Khairul Anam menyoroti berbagai upaya pemerintah pusat dalam mengatasi berbagai masalah di Papua.

Meski demikian, dia juga mengapresiasi Wakil Presiden (Wapres) KH. Ma'ruf Amin yang turun langsung mengawal program pembangunan di Papua, selama hampir satu minggu.

"Hal itu dapat mengakselerasi dan menjamin bahwa pembangunan di Papua berjalan lancar," kata Anam, dalam keterangannya, Kamis (3/8).

Adapun Wapres Ma'ruf Amin melakukan sejumlah kunjungan kerja mulai dari peresmian proyek strategi nasional hingga memberikan bantuan sosial.

Salah satu kunkernya adalah ke PT Freeport Indonesia di Fakfak Papua Barat, Jumat (14/7). Wapres juga meresmikan lima proyek strategis di Kabupaten Manokwari, Provinsi Papua Barat, pada Sabtu (15/7).

Menurut Anam, pemerintahan Jokowi-Ma'ruf Amin tetap on the track mencanangkan proyek strategi nasional di tanah Papua.

Selain itu, Anam mengapresiasi langkah Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) yang berupaya menyelesaikan tunggakan Beasiswa Unggul Papua.

Anam berharap tunggakan tersebut dapat diselesaikan paling lambat pada 11 Agustus 2023, dan memastikan pendanaan untuk melanjutkan studi tetap terjamin.

Pengamat Khairul Anam menyoroti upaya pemerintah dalam mengatasi masalah Papua. Simak selengkapnya

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close