Pengeroyok Polisi di Lampung Tengah Dibekuk
jpnn.com, BANDARLAMPUNG - Polisi bergerak cepat memburu pelaku pengeroyokan hingga menyebabkan Brigpol Ahmad Jamhari tewas. Korban merupakan anggota Shabara Polres Lampung Timur.
Setelah melakukan perburuan, Polres Lampung Tengah menangkap 14 orang pelaku pengeroyokan.
"Para pelaku ditangkap Senin malam sekitar pukul 19.00 WIB," kata Kabid Humas Polda Lampung Kombes Pol Zahwani Pandra Arsyad di Bandarlampung, Selasa (4/2).
Para pelaku pengeroyokan yang ditangkap berinisial DM (24), RS (32), SD (36), ST (41), SK (31), RA (21), TH (23), DG (30), AD (20), SY (27), QM (25), SR (40), SY (30), dan AS (22).
Para pelaku saat ini berada di Polsek Seputih, Lampung Tengah, guna dilakukan pemeriksaan dan pendalaman lebih lanjut terkait peran masing-masing tersangka dalam kasus penganiayaan atau pengeroyokan tersebut.
"Mereka sedang dimintai keterangannya untuk mengetahui peran masing-masing," kata dia.
Pengeroyokan itu terjadi saat Brigpol Ahmad Jamhari sedang bermain ke Lampung Tengah. Namun, kegiatannya dianggap mengganggu ketertiban umum sehingga masyarakat sekitar langsung melakukan pengeroyokan. (antara/jpnn)