Pengganti Osama Dukung Revolusi Arab
Rabu, 14 September 2011 – 11:55 WIB
Dalam video tersebut, Al Qaeda juga menyelipkan pesan Osama. Menurut SITE, bagian video yang memperlihatkan gambar pendiri Al Qaeda itu sama dengan materi yang ditemukan pasukan AS di Pakistan pasca kematian Osama. "Saya peringatkan kepada warga Amerika agar jangan mau menjadi budak perusahaan-perusahaan besar dan para pemilik modal Yahudi," papar Osama dalam video itu.
Osama juga mengimbau agar warga AS membaca buku karangan Bob Woodward bertajuk Obama"s War. Dalam buku itu, penulis mengungkap soal pengambilan keputusan militer AS yang selalu diiringi perdebatan panjang. Penulis pun menyebut bahwa slogan "Yes, We Can" yang diusung Obama dalam kampanyenya hanyalah slogan kosong yang tak mengarah pada apapun. (AP/AFP/RTR/hep/dwi)