Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Penggawa Chelsea Terang-terangan Dukung Leicester

Minggu, 01 Mei 2016 – 19:20 WIB
Penggawa Chelsea Terang-terangan Dukung Leicester - JPNN.COM
Chelsea. FOTO: AFP

jpnn.com - LEICESTER adalah tim yang paling besar berpeluang menjadi juara Premier League. Tim berjuluk The Foxs itu berjarak tujuh poin dengan Tottenham Hotspur yang bertengger di posisi kedua. Malam ini, Leicester akan berpesta apabila berhasil menang atas Manchester United di Old Trafford. 

Kalau seri, apalagi kalah, Leicester harus menunggu hasil Spur yang bertanding di kandang Chelsea pada Selasa dini hari WIB (3/5). 

Jika Spurs juga seri atau kalah di Stamford Bridge, The Foxes pun juara. Sebab, hanya tersisa dua laga setelah pekan ini. 

Di pihak lain, pelatih Spurs Mauricio Pochettino mengakui, terpisah tujuh angka dengan hanya menyisakan tiga laga sangat menyulitkan anak buahnya. 

"Tapi, kami tak boleh terpengaruh, harus tetap percaya diri," tegas pelatih yang baru saja menandatangani perpanjangan kontrak hingga 2021 tersebut. 

Kalau Leicester sudah 18 tahun susah menang di Old Trafford, Hugo Lloris dkk telah 26 tahun terkena kutukan susah menang di Stamford Bridge. "Tidak ada yang tidak mungkin. Hanya kata yakin yang ada dalam sepak bola. Selain yakin, juga perlu kerja keras dan tentunya menyusun rencana terbaik," lanjutnya. 

Sepekan terakhir, pemain-pemain Chelsea seperti Eden Hazard atau Cesc Fabregas juga sudah secara terbuka menyatakan menjagokan Leicester daripada Spurs. 

Tapi, mengutip ESPN, pelatih Guus Hiddink mengaku tidak tahu apa-apa tentang dukungan dari dua pemainnya tersebut bagi Leicester. "Komentar mereka tidak akan berpengaruh apa-apa dalam laga nanti," ucapnya. 

LEICESTER adalah tim yang paling besar berpeluang menjadi juara Premier League. Tim berjuluk The Foxs itu berjarak tujuh poin dengan Tottenham Hotspur

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News