Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Pengin Jadi Barometer, Diklat Sepak Bola di Surabaya Mencari The Next Supriyadi

Sabtu, 09 Oktober 2021 – 14:51 WIB
Pengin Jadi Barometer, Diklat Sepak Bola di Surabaya Mencari The Next Supriyadi - JPNN.COM
Seleksi diklat sepak bola bagi anak-anak di Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya. Foto: Humas Pemkot Surabaya

jpnn.com, SURABAYA - Wacana Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi yang ingin menjadikan kotanya sebagai barometer sepak bola tanah air tampaknya bakal segera terwujud. 

Hal itu dibuktikan dengan adanya seleksi diklat sepak bola bagi anak-anak berusia 13-15 tahun di Gelora Bung Tomo (GBT). 

Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Dispora) Kota Surabaya M Afghani Wardhana mengatakan diklat itu dilakukan sebagai bentuk aktualisasi meningkatkan semangat persepakbolaan di Surabaya. 

"Kami pengin para pemain setelah mengikuti diklat ke depannya bisa mewarnai persepakbolaan di tanah air," kata Afghan, Sabtu (9/10).

Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi ingin ada Supriyadi-supriyadi lain berasal dari Kota Pahlawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close