Pengiriman TKI ke Lima Negara Dihentikan
Selasa, 22 Mei 2012 – 06:47 WIB
Menurut Muhaimin, adanya keterampilan khusus itu diharapkan berimbas pada kesejahteraan TKI. Sebab, gaji TKI di luar negeri memang harus benar-benar memadai. Selain itu, harus ada jaminan sosial berupa asuransi maupun jaminan hukum. "Kami minta para calon TKI cermat. Semua harus berdasar kontrak kerja yang jelas dan komprehensif, " imbuhnya.
Muhaimin menjelaskan, berdasar data 2011, jumlah TKI yang bekerja ke luar negeri mencapai 6 juta jiwa. Mereka menyebar di beberapa negara di dunia. Yakni, Arab Saudi 1,5 juta, Malaysia 2,5 juta, dan sisanya 3 juta jiwa menyebar di berbagai negara.
"Banyaknya jumlah TKI keluar negeri berdampak kepada devisa negara. Dana yang ditransfer TKI pada 2011 tercatat Rp 6 triliun. Jumlah itu cukup luar biasa meski masih kalah jauh dengan negara India. Sebab, jumlah tenaga kerja negara tersebut yang keluar negeri mencapai 25 juta jiwa," ujarnya. (tri/yog/jpnn/c2/agm)