Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Pengungsi Iran Terdampar di Jakarta Tanpa Harapan Masa Depan

Senin, 25 Juni 2018 – 12:00 WIB
Pengungsi Iran Terdampar di Jakarta Tanpa Harapan Masa Depan - JPNN.COM

Melihat betapa bersyukur bantuan mereka diterima "membawa semacam kesenangan sementara," kata mereka.

Namun Mozhgan mengatakan pekerjaan sukarela ini memiliki sisi buruk.

Pengungsi Iran Terdampar di Jakarta Tanpa Harapan Masa Depan Photo: Lima tahun terakhir, Mozhgan dan Patrick dipaksa untuk membuat hidup mereka dalam penantian. (ABC RN: Poppy Louise )

"Depresi saya menjadi lebih buruk ketika saya mulai melakukan RAIC sebenarnya, ketika saya mulai mengetahui lebih banyak tentang masalah pengungsi ... ketika saya mulai mengetahui sistem," katanya.

Bertemu bayi yang kekurangan gizi, orang dewasa yang hidup dengan sakit kronis, anak-anak cacat terjebak di tempat tidur selamanya - yang semuanya sangat membutuhkan bantuan - membuat Mozhgan merasa kewalahan oleh rasa putus asa.

Sementara dia melakukan apa yang dia bisa untuk mendukung mereka, dia juga berjuang dengan tantangan pribadi.

Dia bertanya-tanya berapa lama tunangannya akan bertahan bersamanya ketika dia tidak bisa menikah secara legal atau memiliki anak; tidak bisa bepergian dengannya, tidak bisa bekerja, dan tidak bisa memikirkan masa depan.

Dia tidak asing dengan pikiran untuk bunuh diri.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close