Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Penjualan Rumah di Atas Rp 1 Miliar dan Ruko Stagnan

Selasa, 26 Juni 2018 – 01:51 WIB
Penjualan Rumah di Atas Rp 1 Miliar dan Ruko Stagnan - JPNN.COM
Ilustrasi perumahan. Foto: Novita/Indopos/JPNN

jpnn.com, SAMARINDA - Ketua DPD Real Estate Indonesia (REI) Kaltim Bagus Susetyo mengatakan, penjualan rumah dengan harga di atas Rp 1 miliar dan ruko masih stagnan.

"Kondisinya masih sama dengan akhir 2017 lalu," kata Bagus pekan lalu.

Dia menjelaskan, penjualan rumah tipe subsidi dan tipe 36 maupun 45 nonsubsidi, berjalan lancar.

Rumah subsidi untuk masyarakat berpenghasilan rendah masih terjual.

Begitu pula untuk rumah nonsubsidi tipe 36 dan 45 masih bisa terjual.

Penjualan rumah komersial yang berkurang drastis membuat developer beralih mengembangkan rumah bersubsidi.

Itu juga terjadi pada penjualan ruko yang masih belum menggembirakan sejak lesunya perekonomian Kaltim.

“Saat ini penjualan ruko masih stagnan. Padahal sekarang menjadi saat yang tepat bagi masyarakat yang ingin memiliki ruko,” tutur Bagus.

Ketua DPD Real Estate Indonesia (REI) Kaltim Bagus Susetyo mengatakan, penjualan rumah dengan harga di atas Rp 1 miliar dan ruko masih stagnan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News