Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Penjualan Teh di Tokopedia Moncer Berkat Kampanye NYAM!

Selasa, 23 Mei 2023 – 22:04 WIB
Penjualan Teh di Tokopedia Moncer Berkat Kampanye NYAM! - JPNN.COM
Penjualan teh di Tokopedia. Foto: Tokopedia

jpnn.com, JAKARTA - Sejak 2020 Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) menetapkan setiap tanggal 21 Mei sebagai Hari Teh Sedunia.

Indonesia sendiri menjadi negara produsen teh yang memiliki share sebesar 2 persen terhadap total produksi teh dunia.

Selain potensi pasar, Indonesia juga memiliki luas lahan perkebunan teh terbesar kelima di dunia pada 2020. Produksi teh Indonesia berada di peringkat kedelapan dunia pada 2020.

“Melihat besarnya potensi produksi teh di Indonesia, Tokopedia berupaya memberikan panggung bagi para produsen maupun penjual teh untuk menjangkau pasar domestik yang lebih luas lagi,” ujar Category Development Senior Lead Tokopedia, Sherine Pranata dalam keterangannya, Selasa.

Kami melibatkan puluhan petani teh di sekitaran Bali untuk seluruh proses panen pucuk teh, mulai dari penanaman hingga pemetikan.

“Salah satu caranya ialah dengan mengadakan kampanye khusus dan berkelanjutan bagi para pegiat usaha makanan dan minuman–termasuk teh–yaitu Tokopedia NYAM!" tambah dia.

“Buktinya, minuman menjadi salah satu subkategori produk yang paling banyak dibeli masyarakat melalui Tokopedia selama kuartal I 2023. Teh dan susu menjadi beberapa produk minuman paling laris di Tokopedia pada kuartal I 2023,” kata Sherine.

Dari data internal Tokopedia, penjualan teh naik hampir dua kali lipat pada kuartal I 2023 dibandingkan kuartal I 2022.

Hari Teh Sedunia, Tokopedia menyebut melalui kampanye Tokopedia NYAM!, penjualan makanan dan minuman termasuk teh makin moncer

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close